Vokasional Batik Ciprat

SLB Putra Mandiri memiliki program vokasional yang menjadi kegiatan rutin setiap minggunya. salah satunya yaitu pembuatan batik ciprat yang diperuntukan untuk siswa sekolah menengah atas (SMA). kegiatan ini guna mengembangkan peserta didik dibidang kreatifitas dan kecakapan hidup, untuk mempersiapkan peserta didik dalam kemandirian moneter kedepannya.

Batik Ciprat merupakan penemuan baru cara membatik yang diajarkan untuk anak-anak berkebutuhan khusus agar dapat membuat karya batik dengan mudah dan menyenangkan. Proses pembuatan Batik Ciprat dengan cara menyipratkan malam di atas kain mori ini memiliki motif yang abstrak dan berbeda di setiap kainnya.

kegiatan ini dilaksanakan pada hari jumat setiap minggunya. kegiatan ini diperuntukan untuk anak kelas 10 hingga kelas 12 sekolah menengah atas (SMA). kegiatan ini di pandu oleh guru SLB PUTRA MANDIRI SURABAYA secara langsung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Konsultasi & Keluhan ?